Penamaan Daerah di Jepang

Setiap negara mempunyai pembagian wilayah atau daerah masing-masing dan penyebutannya. Seperti halnya Indonesia yang berbentuk negara Kepulauan terbesar di dunia yang memiliki 17.000 pulau, Jepang juga berbentuk negara kepulauan yang memiliki kesamaan dengan Indonesia, sama-sama dilewati " ring of fire ". Bedanya, Jepang memiliki 4 musim dan memiliki lebih banyak provinsi dibandingkan dengan Indonesia. Ada hal yang istimewa dari salah satu daerah di Jepang, yaitu daerah Prefektur Okinawa. Di sana suhu udaranya tidak seperti daerah di Kepulauan utama Jepang, karena daerah Okinawa dekat dengan daerah tropis.

Jepang memiliki 47 Provinsi yang disebut juga dengan Prefektur. Misalnya Prefektur Kanagawa. Setiap prefektur mempunyai macam-macam penamaan, seperti "-ken", "-to", "-fu", dan "-do". Contohnya : Kanagawa-ken, Tokyo-to, Osaka-fu, dan wilayah paling utara Jepang yakni Hokkai-do.

Selain Prefektur, ada Kota Besar, Distrik (cuma di dalam Ibukota), dan Kota. Untuk daerah Tokyo, mencakup Prefektur, Distrik, dan Kota sekaligus.

Penamaan daerah berakhiran "-ku " adalah Distrik, salah satu unit administrasi. "-ku" terletak di dalam Prefektur atau kota besar. Misalnya, di dalam Tokyo-to terdapat daerah "-ku" sebanyak 23 daerah, seperti Minato-ku dan Shibuya-ku. Contohnya dalam penulisan sebuah alamat kantor di Jepang, seperti berikut: 5-7-1, Kota xxxx, Shibuya-ku, Tokyo-to, Jepang.

Semoga tulisan ini dapat menambah pemahaman tentang penamaan daerah di Jepang. Tulisan ini adalah hasil dari tanya jawab saya dengan seorang teman yang berkewarganegaraan Jepang yang pernah ke Indonesia melalui salah satu sosial media.

Terima kasih untuk teman Jepang saya.

Semoga Bermanfaat :)

Komentar